Dengan Menginstall XAMPP pada Windows kita dapat menjalankan script PHP ataupun dengan Database pada localhost. cara menginstallnya sebagai berikut
XAMPP terbaru
Install XAMPP Terbaru
Kebutuhan untuk membuat program sekarang sudah semakin banyak. Begitu banyak program-program atau software komputer dibutuhkan untuk berbagai kebutuhan. Misalnya untuk mempermudah pekerjaan, pembuatan web atau yang lainya. XAMPP adalah sebuah software yang dapat membuat server (localhost) yang kita gunakan untuk pembuatan suatu aplikasi berbasis website. Untuk versi linux dapat mengikuti artikel berikut : Install LAMP pada linux 

Apa itu XAMPP?

Untuk para programer aplikasi atau program berbasis PHP atau web base pasti sudah sangat mengenal dengan istilah Apache, PHP, MySQL database. Karena itu semua merupakan tool yang dibutuhkan dalam mengerjakan suatu aplikasi berbasis website. XAMPP adalah suatu perangkat lunak atau software yang menyediakan ke 3 fitur tersebut. dengan menginstall XAMPP seorang developer web dapat membuat aplikasinya pada komputer sendiri atau localhost, sebelum diupload pada server public.

Isi Komponen pada XAMPP 

Adapun isi dari komponen XAMPP adalah sebagai berikut
  • Apache 2.4.4
  • MySQL 6.5.11
  • PHP 5.5.0
  • phpMyAdmin 4.0.4
  • FileZilla FTP Server 0.9.41
  • Tomcat 7.0.41 (with mod_proxy_ajp as connector)
  • Strawberry Perl 5.16.3.1 Portabel
  • XAMPP Control Panel 3.2.1 (dari hackattack142)

Install Apache pada Windows 10

  •  Untuk menginstall XAMPP pada windows 10 kamu membutukan XAMPPnya terlebih dahulu, dapat di download pada link berikut (XAMPP Windows 10) pilih yang XAMPP for windows.
  • Lalu buka installer XAMPP yang telah di download tadi dan klik next, disini kamu bisa memilih fitur apa saja yang ingin di install.

  • Tunggu proses hingga selesai lalu klik finish.
 
  • Lalu buka XAMPP yang telah terinstall tadi dan pilih service mana yang akan dijalankan, jika ingin membuat aplikasi web sederhana dengan database cukup jalankan Apache dan MySQL.
  
  • Voilaa XAMPP pun telah berjalan di windows 10 mu selamat berkreasi. 
Lebih jelasnya dapat melihat video berikut bagaimana cara menginstall XAMPP lengkap (Apache, MySQL, PHP)

   

Sekian cara menginstall XAMPP (Apache, MySQL, PHP) pada windows 10 bila ada yang kurang dimengerti dan ingin ditanyakan silahkan jangan sungkan untuk bertanya lewat komentar atau email penulis. Terimakasih.
Axact

Fachmi Agung Calista

Seorang blogger yang ingin berbagi apa yang dia temukan.

Post A Comment:

0 comments: